Pelatihan Penggunaan Google Form Untuk Pengumpulan Data KIA Pada Kader Posyandu

https://doi.org/10.35311/jmpm.v4i2.317

Authors

  • Ice Marini Prodi Sarjana Administrasi Kesehatan, Universitas Medika Suherman
  • Emmelia Kristina Hutagaol Prodi Sarjana Administrasi Kesehatan, Universitas Medika Suherman
  • Afif Wahyudi Hidayat Prodi Sarjana Administrasi Kesehatan, Universitas Medika Suherman

Keywords:

Data, Kesehatan Ibu dan Anak, Kader Posyandu

Abstract

Angka kematian ibu yang masih tinggi serta adanya angka kematian anak dapat ditekan dengan upaya perbaikan pencatatan dan pelaporan di Posyandu sehingga bisa mendeteksi dini risiko kejadian yang mengarah kepada AKI. Kader merupakan pengelola Posyandu yang mempunyai kompetensi dasar untuk melakukan pencatatan dan pelaporan. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kader dalam mengumpulkan data kesehatan ibu dan anak. Metode yang digunakan adalah penyuluhan edukasi untuk peningkatkan pengetahuan dengan diawali pretest dan diakhiri posttest untuk mengevaluasi kegiatan, kegiatan ini dilaksanakan pada hari pertama. Selanjutnya pada hari kedua dilaksanakan pemaparan materi dan praktik membuat google form untuk mengumpulkan data KIA. Hasil dari pengabdian masyarakat ini terjadi peningkatan skor nilai rata-rata pengetahuan kader dari 30 (pretest) menjadi 73 (posttest). Untuk praktik membuat google form didapatkan hasil 90% kader mengerti dan bisa membuat google form, menyebarkan link dan melihat data yang sudah diisi. Kesimpulan terjadi peningkatan pengetahuan dengan metode edukasi dan para kader mengerti cara membuat google form.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-12-31

How to Cite

Marini, I., Hutagaol, E. K., & Hidayat, A. W. (2023). Pelatihan Penggunaan Google Form Untuk Pengumpulan Data KIA Pada Kader Posyandu. Jurnal Mandala Pengabdian Masyarakat, 4(2), 534–541. https://doi.org/10.35311/jmpm.v4i2.317